Bojonegoro, 15 Mei 2024. Acara pelepasan dan perpisahan siswa siswi kelas XII SMK Negeri 3 Bojonegoro berlangsung meriah di Gedung Islamic Center Bojonegoro.
Acara berlansung di mulai dari jam 07:00 WIB sampai dengan selesai, Meriahnya acara perpisahan tersebut dirangkai dengan penampilan tari kreasi dari siswa dan guru, Serta acara hiburan lainya.
Turut hadir dalam acara tersebut, Ketua Komite Sekolah, Beserta seluruh dewan guru dan staf, perwakilan tokoh masyarakat, dan siswa kelas XII beserta orangtuanya.
Kepala SMK Negeri 3 Bojonegoro Cipto, S.Pd., M.MPd, dalam sambutannya di kegiatan itu, mengucapkan selamat datang dan terimakasih kepada seluruh tamu undangan atas kehadiran mereka di acara perpisahan siswa siswi kelas XII yang dipimpinnya itu.
"Mudah-mudahan ilmu yang diberikan selama 3 tahun bisa menjadi anak tangga yang kokoh untuk menaiki tangga berikutnya. Untuk selanjutnya kalian harus pergi lagi menuntut ilmu untuk menggapai cita-cita dan mimpi kalian dan jadilah anak - anak kebanggaan kami semua beserta para orang tua masing - masing kedepan, "tambah Cipto, S.Pd., M.MPd.
Melalui kegiatan itu, ia berharap, dapat meningkatkan hubungan silaturrahmi dan mempererat ikatan tali persaudaraan antara pihaknya, dengan para tamu undangan yang hadir dikegiatan tersebut. Juga dengan masyarakat luas kedepannya.
Kemudian Pengalungan mendali simbol perpisahan serta pemberian penghargaan kepada siswa-siswi kelas XII yang berprestasi dan dilanjutkan dengan foto bersama.