Visi
Mewujudkan tamatan unggul, mampu beradaptasi dengan perubahan dan berbudaya lingkungan
Misi
- Meningkatkan pembelajaran yang dapat menumbuhkan keimanan dan ketakwaan terhadap Tuhan Yang Maha Esa.
- Mengembangkan bakat dan minat, serta semangat inovasi dan kreasi.
- Meningkatkan pembelajaran pendidikan karakter.
- Meningkatkan pembelajaran ORKES untuk meraih prestasi dan kesehatan jasmani.
- Memanfaatkan teknologi informasi dan komunikasi dalam menunjang kegiatan pembelajaran.
- Mengembangkan kerjasama dengan IDUKA dalam penguatan pembelajaran produktif dan memupuk jiwa kewirausahaan.
- Memanfaatkan Teknologi Informasi & Komunikasi dalam menunjang pelayanan pendidikan.
- Melaksanakan pendidikan yang berbudaya dan berwawasan lingkungan.
TUJUAN
Sebagai lembaga pendidikan dan pelatihan, Sekolah SMK Negeri 3 Bojonegoro yang merupakan bagian dari sistem pendidikan nasional bertanggung jawab untuk menghasilkan dan menyiapkan lapangan kerja untuk siswa sesuai dengan kebutuhan dunia usaha dan dunia industri saat kini dan yang akan datang serta bisa mengembangkan sikap profesional sebagai tenaga kerja tingkat menengah sehingga unggul terhadap segala perkembangan dan kebutuhan pembangunan.
Adapun tujuan Sekolah Menengah Kejuruan adalah sebagai berikut :
- Menunjukkan perilaku taat beragama.
- Menunjukkan perilaku santun dalam ucapan dan sopan dalam tindakan
- Menunujukkan perilaku peduli terhadap sesama
- Menunjukkan perilaku peduli terhadap lingkungan
- Mampu berprestasi dibidang akademik
- Mampu berpresatsi dibidang olahraga, seni dan budaya.
- Mampu berwirausaha dan bersaing di dunia kerja